Welcome to My World
Rabu, 27 Januari 2016
KUIS / LATIHAN PERTEMUAN KE 3 KULIAH MEDIA ONLINE
Nama : Weny Olivia – 14130001
Kelas : 6MIK1
Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura
Jakarta, UBMNews,Telah terjadi kecelakaan antara mobil sedan dengan sebuah truk pengangkut garam di Jalur pantura, Kamis 12/02/16. Kecelakaan memakan korban jiwa diantaranya 8 orang meninggal yaitu supir sedan berserta penumpangnya.
Sebelumnya diberitakan telah terjadi kecelakaan beruntun antara mobil sedan dengan kereta di Jalur Pantura pukul 08.00 wib.
Menurut saksi mata bernama Halim yang berada di tempat kejadian mengatakan bahwa, “Disaat palang kereta telah turun mobil sedan melaju terlalu kencang sehingga melewati palang pintu.” Kecelakaan tersebut telah mengakibatkan kemacetan sepanjang 2 kilometer.
Beberapa saat setelah kecelakaan terjadi polisi pun akhirnya tiba di tempat kejadian, “Setelah melakukan penyelidikan ternyata supir sedan tengah mengantuk sehingga tidak sengaja menginjak rem yang mengakibatkan kecelakaan itu terjadi.”
Korban pun segera dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. Beberapa polisi yang berada di tempat kejadian juga sibuk mengatur kemacetan yang terjadi akibat kecelakaan tersebut.
Berikut ini adalah daftar nama- nama korban yang meninggal :
1. Robert, 21 tahun asal Medan.
2. David, 19 tahun asal Pontianak.
3. Sintia, 25 tahun asal Bali.
4. Grace, 32 tahun asal Jakarta.
5. Lila, 40 tahun asal Bayuwangi.
6. Denis, 23 tahun asal Semarang.
7. Kayla, 17 tahun asal Bandung
8. Risti, 27 tahun asal Malang.
Langganan:
Komentar (Atom)